Flu babi, petugas bandara Polonia pakai masker |
Saturday, 23 May 2009 01:10 WIB | |
WASPADA ONLINE MEDAN - Virus flu babi atau swine flu, bahkan dengan istilah influenza H1NI, sumber penyebarannya dari negara Meksiko, saat ini diperkirakan sudah menyebar ke beberapa negara Asia dan Eropa. Flu yang menakutkan itu membuat pekerja Karantina Kesehatan Pelabuhan Udara Polonia Medan bekerja ekstra ketat siang dan malam. Mereka membentuk tim, sekaligus memasang peralatan pencegahan di pintu masuk terminal luar negeri Bandara Polonia Medan. Setiap penumpang yang mendarat dari luar negeri di Bandara Polonia, mereka menyerahkan semacam Allert Card (AC) yaitu semacam kartu kewaspadaan kepada wisatawan yang masuk ke Sumut melalui Bandara Polonia Medan. AC tersebut diberikan kepada wisatawan, andaikata dalam kunjungan berlibur ke Sumatera Utara ada gejala seperti keluhan demam, batuk dan sesak nafas, mudah memantau mereka dimana berada, ujar Sri Wahyuni, staf petugas Karantina Kesehatan Pelabuhan Udara. Namun sejak seminggu belakangan ini, petugas kesehatan Bandara termasuk jajaran Imigrasi dan Bea Cukai, mereka rata-rata menggunakan masker penutup mulut, mencegah penyebaran flu babi dari penumpang luar negeri. "Sampai hari ini belum ditemukan dari penumpang maupun wisatawan virus yang menakutkan masyarakat sejumlah negara," kata Muhammah Adam Malik Siregar, staf Karantina Kesehatan Pelabuhan Udara Polonia Medan, tadi malam. (red00/wsp) Sumber : http://www.waspada.co.id/index.php?option=com_content&task=view&id=89878&Itemid=27 |
No comments:
Post a Comment